Cara Menjadi Reseller Dan Dropshiper Online Tanpa Modal

Kalau sobat tidak ada modal untuk jualan online, berarti sobat harus belajar cara menjadi reseller dan juga dropshiper online. Ini adalah solusi yang paling tepat di era sekarang ini dimana online shop masih berpeluang bagus karena peminatnya yang semakin banyak. Hal ini juga disebabkan karena perilaku masyarakat yang tiap hari semakin manja saja, hehe. Banyak orang sekarang ingin cara yang praktis dalam berbelanja, apalagi dampak dari PSBB yang kerap berlangsung selama pandemi covid, masyarakat sudah banyak dilatih mengenai sistem online. 

Karena perubahan perilaku masyarakat ini peluang jual beli online juga semakin tinggi, jadi jangan kuatir kalau sudah punya niat untuk terjun kesana. Reseller dan dropshiper sendiri untuk sekarang ini sudah memiliki arti umum yang sama, yang menjual produk milik orang lain. Kalau dulu ada perbedaan dari segi stock barang, kalau sekarang semuanya sudah tidak perlu stock barang pun bisa. 

Cara Menjadi Reseller Dan Dropshiper Online Tanpa Modal


cara-menjadi-reseller-dan-dropshiper


1. Menentukan Produk Yang Ingin Dijual Online

Tahap pertama yang harus dilakukan adalah sobat tentukan dulu mau fokus di produk apa dalam jualan online yang akan dijalankan. Apakah ingin jualan produk tertentu atau mau jual semua produk dengan sebanyak mungkin item.

Ada kelebihan dan kekurangan tentu saja dari memilih produk yang khusus atau mengambil banyak produk secara umum. Yakni dalam hal pesaingan. Kalau mengambil produk secara khusus persaingan akan lebih rendah, namun jika memilih banyak produk dari berbagai kategori pesaingan akan lebih tinggi. Akan tetapi kelebihan dari mempunyai lebih banyak produk adalah memungkinkan lebih cepat ada yang laku.

2. Mencari Pedagang Besar Atau Perusahaan Penyedia Produk

Setelah selesai menentukan tujuan ingin berjualan apa saja, langkah selanjutnya adalah menentukan atau mencari penyedia barang atau yang memiliki produk tersebut. Dalam hal ini sobat silahkan ambil barang dari pusat atau produsen langsung. Karena kalau sudah lewat pihak ketiga otomatis harga akan jauh lebih mahal. Ini merupakan hal yang sangat penting karena dalam jual beli online harga yang bersaing akan lebih mudah laku. 

3. Melakukan Deal Kerjasama Untuk Menjadi Reseller Atau Dropshiper

Selanjutnya jika sudah menemukan produsen tempat sobat mengambil barang lakukanlah deal kerjasama. Dalam hal ini meliputi beberapa hal yang harus ditentukan, antara lain :

  • Penentuan harga, pastikan mendapatkan harga selisih dibawah pasaran
  • Tentukan bagaimana sistem komisi atau pengambilan untung
  • Sepakati cara pembayaran, baik pembayaran produk dari klien atau pembayaran antara Anda dan supllier
  • Sepakati cara pengiriman, menggunakan jasa apa saja dan bagaimana alurnya
Pastikan bahwa kesepatakatan tersebut tidak memberatkan pihak manapun sehingga kerjasama lebih menyenangkan. Selain itu buatlah kesepakatan yang tentunya memudahkan dan menguntungkan bagi Anda.

4. Mulai Melakukan Penjualan Online

Jika sudah berarti tinggal mulai melakukan penjualan online dengan menjadi reseller atau dropshiper. Berjualanlah layaknya sobat adalah pemilik barang, jangan terlihat seperti reseller. Promosikan ke berbagai media, mulai dari medis sosial, membuat akun di marketplace, ecommerce dan kalau perlu buat juga website toko online sendiri.

Display semua produk dengan cara yang menarik di semua media yang sobat jalankan. Buatlah kesan yang profesional dan bisa dipercaya. Selanjutnya agar lebih maksimal sobat bisa simak materi : Tips Sukses Menjadi Reseller Atau Dropshiper Online

5. Mulai Menghasilkan Uang Dan Mengembangkan Bisnis

Baru setelah semua selesai dan produk terjual kita akan bisa menghasilkan uang. Langkah selanjutnya adalah mengembangkan bisnis yang Anda jalankan ini untuk menjadi lebih besar. Simpan keuangan dengan baik yang nantinya bisa buat modal sobat membuka toko online sendiri atau juga bisa menjual produk-produk milik sendiri. Jadi jangan cuma puas jadi reseller, tapi setelah bisa menjalankan reseller dengan baik, kalau bisa menjadi bosnya reseller.

Demikian sobat saya rasa cukup penjelasan saya mengenai cara menjadi reseller atau dropshiper online. Dan soal penghasilan kembali lagi pada sobat, seberapa pintar dan sebebrapa konsiten dari pemasaran, pelayanan hingga penjualan. Semoga bermanfaat dan terima kasih.

Post a Comment for "Cara Menjadi Reseller Dan Dropshiper Online Tanpa Modal"